Komitmen Seperti Atlet
Bacaan: 2 Timotius 2:5
Seorang olahragawan hanya dapat memperoleh mahkota a sebagai juara, apabila ia bertanding menurut peraturan-peraturan olahraga.
Banyak orang sekarang mulai memperhatikan olah raga. Tetapi orang yang olah raga bukan berarti seorang atlet. Seorang atlet tidak hanya berolah raga untuk kesehatannya tetapi untuk memenangkan suatu perlombaan. Oleh karena itu mereka harus memperhatikan aturan persiapan dan aturan pertandingan. Tanpa mengindahkan peraturan persiapan-persiapan yang dilakukan ia akan mengalami kekalahan pada saat bertanding. Persiapan cukup, tetapi tidak memperhatikan aturan pertandingan, ia juga tidak akan mendapatkan poin.
Rasul Paulus memberi dorongan kepada Timotius agar ia berkomitmen seperti seorang atlet. Timotius adalah murid Paulus yang dipercaya Paulus untuk menjadi salah satu pemimpin gerakan. Siapapun yang berkomitmen untuk menerima tanggung-jawab lebih besar dari Tuhan untuk menjadi pemimpin dalam gerakan rohani, ia harus berkomitmen seperti seorang atlet. Dia harus selalu siap sedia baik atau tidak baik waktunya untuk bertanding. Dia juga harus bertanding dengan benar.
Sebagai orang Kristen yang mau dipakai Tuhan, kita harus siap sedia secara rohani. Kita harus latihan rohani secara ketat. Disiplin rohani yang ketat akan membuat kita siap. Kita harus memperlengkapi diri dengan ketrampilan melayani. Ketika kita sudah siap sedia dan terjun dalam pelayanan, hati-hati. Banyak aturan pertandingan yang harus kita taati. Jangan sampai kita didiskualifikasi. Seorang hamba Tuhan harus menjaga kekudusan, menjaga motivasi pelayanan, jangan sampai diragukan ketulusan hati kita. Sekali orang tidak percaya, kita akan menjadi seperti atlet yang didiskualifikasi.
Inspirasi: Kemenangan seorang atlet ditentukan oleh kesediaannya untuk mengikuti peraturan persiapan dan peraturan pertandingan.
(LPMI/Tegoeh H. Santoso)
Recommended Posts
Mengalirkan Air Kehidupan
November 23, 2024
Kemenangan yang Menguatkan
November 22, 2024
Semangat Pahlawan, Iman yang Tak Tergoyahkan
November 21, 2024