Berkata Benar
Bacaan: Imamat 19:11
“Janganlah kamu mencuri, janganlah kamu berbohong dan janganlah kamu berdusta seorang kepada sesamanya.” (Im 19:11 TB)
Sukses secara finansial, atau mencapai tujuan adalah penting, tetapi jauh lebih penting ialah mendapatkan reputasi yang baik dan mendapatkan kepercayaan juga hormat dari orang lain. Itu terjadi, jika kita hidup jujur dan berintegritas.
Berbicara benar dalam kasih. Tuhan sendiri adalah kebenaran. Yesus mengatakan bahwa Ia adalah Kebenaran (Yohanes 14:6). Sebagai anak-Nya, kita harus berjalan dalam kebenaran – menjalani hidup kita berdasarkan kebenaran, jangan pernah berdasarkan kebohongan. Kebohongan menyesatkan, tetapi kebenaran memerdekakan (Yohanes 8:32). Kata-kata kita yang benar harus selalu disampaikan dengan kasih (Efesus 4:15). Ketika kita mengasihi orang lain, kita mengatakan kebenaran, namun kita pun sensitif dengan kebutuhan dan perasaan mereka.
Jangan pernah menipu atau berbohong. Alkitab berulang kali memerintahkan kita untuk menjadi benar, bukan berbohong (Imamat 19:11; Mazmur 34:13). Tuhan sangat membenci kebohongan (Amsal 6:16-17), tetapi Ia senang akan orang yang benar (Amsal 12:22). Ia bahkan mengatakan lebih baik menjadi miskin daripada menjadi pembohong (Amsal 19:22).
Penuhi janji. Saat kita memberikan kata-kata kita, atau membuat janji, kita memberikan diri kita dan karakter kita sendiri sebagai janji. Orang akan menilai kita apakah kita bisa dipercaya untuk menyampaikan kebenaran dan melakukan apa yang kita janjikan. Alkitab memberitahu kita agar kita selalu menjaga sumpah dan janji bahkan jika itu menyakitkan untuk dilakukan (Mazmur 15:4).
Kepercayaan sangat dibutuhkan untuk membangun hubungan dengan berhasil dan berhasil dalam kehidupan. Kepercayaan hanya bertumbuh jika kita berjalan dalam kebenaran secara konsisten.
Inspirasi: Mintalah Tuhan memberi kita kepekaan agar kita tidak melakukan kebohongan atau mengatakan kebenaran setengah-setengah dan agar Dia membangun dalam diri kita keinginan untuk hidup dalam kebenaran.
(LPMI/Judy Douglass)
Recommended Posts
Mengalirkan Air Kehidupan
November 23, 2024
Kemenangan yang Menguatkan
November 22, 2024
Semangat Pahlawan, Iman yang Tak Tergoyahkan
November 21, 2024