Kuat Meski Jauh
Bacaan: Nehemia 9:19-21
9:19 Engkau tidak meninggalkan g mereka di padang gurun karena kasih sayang-Mu yang besar. Tiang awan h tidak berpindah dari atas mereka pada siang hari untuk memimpin mereka pada perjalanan, begitu juga tiang api pada malam hari untuk menerangi jalan yang mereka lalui. 9:20 Dan Engkau memberikan kepada mereka Roh-Mu i yang baik untuk mengajar j mereka 1 . Juga manna-Mu k tidak Kautahan dari mulut mereka dan Engkau memberikan air l kepada mereka untuk melepaskan dahaga. 9:21 Empat puluh tahun m lamanya Engkau memberikan mereka makan di padang gurun. Mereka tidak berkekurangan, n pakaian mereka tidak rusak, dan kaki mereka tidak bengkak. o
Tuntutan pekerjaan orang tuanya yang kerap kali berpindah tempat, memaksanya untuk berada di tempat yang baru. Ini ketiga kalinya mereka harus pindah. Kali ini ke tempat yang cukup jauh dari daerah asal. Berada diantara masyarakat yang sangat berbeda budaya, adat istiadat dan kebanyakan dari mereka berbeda keyakinan.
Nehemia berada di pembuangan, di negeri yang jauh dari tempat asalnya. Berada diantara orang-orang yang berbeda bahasa, budaya dan adat -istiadat, diantara orang-orang yang tidak mengenal Tuhan Allah Israel. Akan tetapi kondisi ini tidak membuat Nehemia melupakan Tuhan. Meskipun tidak mengalami secara langsung beberapa dari yang terjadi, Nehemia sangat mengerti dan memahami apa yang telah terjadi pada nenek moyang bangsa Israel. Nehemia mengetahui bagaimana Tuhan membebaskan bangsa Israel dari Mesir dan hal-hal yang lainnya yang Tuhan kerjakan dan lakukan bagi
Israel.Pengenalan akan Allah dan pengetahuan akan kebenaran menjadi kekuatan meski harus berada dalam situasi yang kurang mendukung pertumbuhan iman. Seperti halnya yang terjadi pada Nehemia, keyakinan dan pengenalan akan Allah memantapkan langkah dan membuat Nehemia mengerti kehendak Tuhan. Agar terus dapat bertumbuh dalam iman, maka perlu menyediakan diri untuk selalu mendengar, membaca dan merenungkan firman Tuhan.
Mari meluangkan waktu untuk berdoa bagi mereka yang tinggal di daerah-daerah yang jauh dari orang-orang percaya lainnya dan dari tempat ibadah, agar mereka tidak menjauhkan diri dari firman tetapi semakin mencintai firman dan menyediakan waktu untuk mengenal Tuhan dan firman- Nya. Berdoa juga untuk orang percaya yang berada di antara keluarga yang belum percaya agar memiliki kesukaan akan firman, menyediakan waktu untuk membaca firman, bertumbuh dalam pengenalan akan firman dan semakin kuat dalam iman.
(LPMI/Lamroida Silalahi)
Recommended Posts
Mengalirkan Air Kehidupan
November 23, 2024
Kemenangan yang Menguatkan
November 22, 2024
Semangat Pahlawan, Iman yang Tak Tergoyahkan
November 21, 2024