Menyebarkan Kasih
Bacaan : 1 Yohanes 4:7-21
“Dalam hal inilah kasih Allah dinyatakan di tengah-tengah kita, yaitu bahwa Allah telah mengutus Anak-Nya yang tunggal ke dalam dunia, supaya kita hidup oleh-Nya. Inilah kasih itu: Bukan kita yang telah mengasihi Allah, tetapi Allah yang telah mengasihi kita dan yang telah mengutus Anak-Nya sebagai pendamaian bagi dosa-dosa kita ” 1 Yoh 4:9-10.
Kasih Kristus bukan hanya perasaan, tetapi sebuah tindakan. Allah mengasihi kita dengan mengutus Anak-Nya, Yesus Kristus, ke dalam dunia ini. Kasih-Nya bukanlah kasih yang pasif, melainkan kasih yang aktif dan bergerak untuk membawa keselamatan bagi kita. Kasih-Nya memberikan kehidupan, tetapi juga mengubah hidup. Ketika kita menerima kasih-Nya, kita mengalami pemulihan dan transformasi yang berasal dari sumber kasih yang tak terbatas. Kasih Kristus adalah kasih yang memberikan pengampunan. Melalui karya pendamaian di kayu salib, kita dapat mengalami pengampunan dosa dan hidup dalam kebebasan yang diberikan oleh kasih-Nya.
Panggilan untuk menyebarkan kasih Kristus merupakan panggilan yang mendalam dan urgent . Karena Injil bukan hanya sebagai tugas, tetapi sebagai wujud dari kasih Allah yang telah merubah hidup kita. Matius 28:18-20 merupakan perintah Tuhan Yesus untuk mengasihi dunia dengan meyebarkan Kasih Kristus yang telah meyelamatkan kita dengan tujuan meyelamatkan orang lain lagi, ini bukan pilihan tetapi sebuah keharusan. . Seperti air yang mengalir dari mata air yang tak pernah kering, kita diundang untuk menyebarkan kasih yang melimpah dari sumber yang tak pernah habis. Menjadi pemberita Injil bukan hanya tentang menyampaikan pesan, tetapi juga tentang menyebarkan kasih Kristus ke dalam setiap situasi. Kasih Allah yang menyelamatkan memancar melalui tindakan-tindakan kita sehari-hari. Panggilan ini diberikan dengan janji Kristus yang menyatakan bahwa Ia akan menyertai kita senantiasa.
Lakukanlah menyebarkan Kasih untuk berbicara tentang iman dan pengalaman pribadi dengan Kristus. Menggunakan platform media sosial untuk menyebarkan pesan kasih dan harapan. Membagikan kutipan-kutipan Alkitab dan renungan rohani. Membuat konten positif yang mencerminkan nilai-nilai Kristiani. Mengajak teman-teman belajar lebih dalam tentang nilai-nilai Kristiani. Mengadakan waktu doa dan pendalaman Alkitab (PA) bersama. Menyebarkan pesan-pesan positif dan rohani di forum online. Dan jangan lupa menyampaikan pengalaman pribadi bagaimana saudara menerima hidup yang kekal dalam persekutuanmu dengan Kristus.
Inspirasi : Menyebarkan Kasih adalah menjadi pembawa pesan kasih dan harapan yang tak terbatas, menyinari dunia dengan terang cinta Kristus, dan membimbing hati orang kepada kebenaran yang membebaskan.
(LPMI/Yunus Siang)
Recommended Posts
Mengalirkan Air Kehidupan
November 23, 2024
Kemenangan yang Menguatkan
November 22, 2024
Semangat Pahlawan, Iman yang Tak Tergoyahkan
November 21, 2024